Karya Kerasulan
Dengan sabda,”Pergilah dan perbaikilah rumah-Ku.” St.Fransiskus dan saudara-saudaranya telah memenuhi panggilan ini dalam kesatuan yang sadar dengan Bapa Suci, para uskup dan gembala-gembala jemaat setempat (Konstitusi No. 408).
Panggilan kita untuk mengikuti Kristus di dalam suatu tarekat Fransiskan yang aktif, menuntut agar kita – seperti Fransiskus- dengan setia pada Gereja mengenali tugas perutusan kita bersama, yaitu ikut serta membangun dan memperkembangkan tubuh Kristus. (Konstitusi 409)
Perintah Tuhan kepada Gereja meliputi keselamatan seluruh dunia dan segenap manusia serta mewajibkan kita pula untuk melaksanakan karya misi. Kongregasi kita, dimana para suster yang berasal dari pelbagai bangsa bekerjasama, berusaha memenuhi tugas perutusan ini dan turut membantu supaya segenap bangsa manusia menjadi umat Allah (Konstitusi 410).
Guna menanggapi kebutuhan zaman, maka kongregasi kami mempunyai pelbagai bidang karya. Setiap bidang karya mempunyai wakil yang disebut dewan suster. Adapun tugas dewan suster ialah mengabdi demi adanya hubungan yang hidup antara pemimpin tinggi beserta dewan penasihatnya dengan para suster di pelbagai bidang karya dalam kongregasi(Konstitusi 6123).
Bidang-bidang Karya yang ada
|
Karya Rumah Tangga |
|
Karya Administrasi |
|
Karya Pendidikan |
|
Karya Kesehatan |
|
Karya Pastoral |
|
Rumah Retret La Verna |
|
Karya Sosial |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar